Ada
banyak Universitas di Buleleng, dengan bermacam-macam kelebihan dan kekurangan.
Untuk Universitas yang satu ini sangatlah menarik banyak orang. Universitas
Pendidikan Ganesha merupakan salah satu universitas yang ada di Buleleng dengan memiliki banyak Fakultas dan Jurusan.
Kampus bawah Undiksha termasuk salah satu fakultas yang ada di Undiksha
(Universitas Pendidikan Ganesha) dengan memiliki 6 jurusan. Nahh, untuk calon-calon mahasiswa
pasti belum tau banyak soal jurusan yang ada di kampus bawah Undiksha, bukan? dan
apa sihh, keistimewaan jurusan-jurusan yang ada di undiksha? Untuk remaja yang
ingin melanjutkan ke perguruan tinggi, berkunjunglah ke kampus bawah Undiksha!
Universitas
yang letaknya di jln. Ahmad Yani,
Singaraja, ini sangatlah memiliki perbedaan dari universitas-universitas
lainnya yang ada di Buleleng. Kampus Undiksha atau sering disebut kampus bawah
yang letaknya di jln Ayani ini merupakan
salah satu Fakultas yang ada di Undiksha. Nah, di kampus bawah ini ada 6
jurusan, jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra indonesia, jurusan Pendidikan
bahasa inggris, jurusan bahasa jepang, jurusan pendidikan bahasa bali, jurusan
D3 bahasa inggris dan satu lagi ada jurusan pendidikan seni rupa. Gak, heran
deh kalau banyak calon mahasiswa yang pengen kuliah di undiksha. Keunggulan
kampus bawah undiksha ini di dukung dengan fasilitas yang memadai dan
dosen-dosennya juga berkompeten.
Jurusan
bahasa dan Sastra Indonesia misalnya, merupakan salah satu jurusan tertua yang ada
di Fakultas Bahasa dan Seni. Para remaja atau calon-calon mahasiswa Undiksha,
jurusan bahasa dan sastra indonesia ini
memiliki keunggulan yang sangat tinggi. Selain kita belajar tentang
bahasa indonesia, jurusan ini juga banyak mengajarkan tentang satra-sastra
indonesia yang menambah pengalaman kita dalam bidang sastra.
Adanya ruang kelas yang nyaman dan dilengkapi
dengan beberapa fasilitas yang memadai. Setiap jurusan yang ada di kampus bawah
Undiksha memiliki kurang lebih 4-5 ruang kelas. Tidak hanya itu, kampus bawah Undiksha
juga memiliki tempat parkir yang cukup luas. Nah, untuk calon mahasiswa baru
gak usah kawatir jika kendaraanya takut kehujanan atau kepanasan karena parkir
kampus bawah undiksha ini terletak di gedung paling bawah.
Kampus
bawah undiksha juga memiliki fasilitas yang bisa membantu mahasiswa dalam
menjelajah dunia teknologi dengan cepat, dengan adanya hotspot di Loby kampus
bawah Undiksha atau di depan kampus membuat para mahasiswa Undiksha sangat
terbantu.
Kemudian
dengan adanya dosen-dosen yang berkompeten dapat menciptakan mahasiswa yang
cerdas dan berinovatif. Wahhh....,, gk kalah dahh sama universitas-universitas
lain yang ada di Buleleng. Untuk remaja-remaja yang baru tamat SMA atau remaja yang ingin
melanjutkan ke perguruan tinggi kenalkanlah diri anda ke kampus Undiksha
khususnya pada kampus bawah yang ada di jln. Ayani Singaraja.
Mbok komang, bisa gak minta bantuan cariin buku novel bali yang berjudul Tresnane Lebur Ajur Satonden Kembang??
BalasHapus